Ukuran Kertas


Seri A
Biasanya digunakan untuk cetakan umum (termasuk cetak brosur) dan perkantoran, percetakan serta penerbitan. Dasar ukuran adalah A0 yang luasnya setara dengan satu meter persegi. Setiap angka setelah huruf A menyatakan setengah ukuran dari angka sebelumnya. Jadi A1 adalah setengah dari A0 dan seterusnya. Ukuran yang paling umum digunakan adalah A4.
Ukuran kertas seri A
A0 841×1189
A1 594×841
A2 420×594
A3 297×420
A4 210×297
A4s 215×297
A5 148×210
A6 105×148
A7 74×105
A8 52×74
A9 37×52
A10 26×37
Seri B
Seri B besarnya kira-kira di tengah antara 2 ukuran seri A, biasa digunakan untuk poster dan lukisan dinding
B0 1000X1414
B1 707X1000
B2 500X707
B3 353X500
B4 250X353
B5 176X250
B6 125X176
B7 88X125
B8 62X88
B9 44X62
B10 31X44
Seri C
Seri C biasa digunakan untuk map, kartu post dan amplop
C0 917X1297
C1 648X917
C2 458X648
C3 324X458
C4 229X324
C5 162X229
C6 114X162
C7 81X114
C8 57X81
Seri R
Seri R biasa digunakan untuk kertas jenis Foto untuk mencetak foto
2R 60 x 90
3R 89 x 127
4R 102 x 152
5R 127 x 178
6R 152 x 203
8R 203 x 254
8R Plus 203 x 305
10R 254 x 305
10R Plus 254 x 381
11R 279 x 356
11R Plus 279 x 432
12R 305 x 381
12R Plus 305 x 465
14R 284 x 353
17R 305 x 405
19R 305 x 455
Seri F
Seri F biasa digunakan untuk perkantoran dan fotocopy, biasanya banyak yang salah kaprah menyebutnya dengan kertas HVS (padahal kertas HVS adalah jenis kertas uncoating, alias tidak memiliki lapisan istilah kerennyauncoated wood free paper). Adapun ukuran yang sangat populer digunakan adalah F4 = 215×330.
Seri kertas lain
Ada beberapa ukuran lain yang kadang-kadang memakai nama Inggris, diantaranya Letter, Legal, Kwarto (sedikit lebih kecil dari A4), A4+, A3+
Ukuran kertas DL
Ukuran kertas DL biasanya digunakan untuk flyer atau selebaran. Ukuran DL sendiri biasanya berukuran 99 X 210 mm atau sepertiga ukuran A4, atau 110 X 215 mm atau sepertiga ukuran kertas F4 atau folio.
(berbagai sumber)
Previous
Next Post »